Tuesday, July 30, 2013

DMO (Digimon Masters Online) HATCH 4/5

DMO (Digimon Masters Online) HATCH 4/5

Salah satu seni dari bermain DMO (Digimon Masters Online) adalah membuat atau menetaskan digimon yang kita inginkan, istilah yang dipake dalam DMO adalah Hatch. Hatch mempunyai tingkat kesulitan yang bergantung pada hoki "Pengalaman Bermain" sejauh ini hanya itu yang ane tau (mungkin ada trik yang ane nggak tau).
Ada beberapa trik yang mungkin bisa jadi referensi kalian semua, ini hanya referensi dan tidak 100% berhasil soalnya sudah ane coba tapi tetep aja bergantung pada hoki. maksudnya begini, ane dah nyoba trik-trik ini dan hasilnya kadang sukses kadang gagal. kurang lebih trik-trik tersebut seperti ini :


  • Melihat cahaya pada incubator : ketika egg (telur) diinputkan ke incubator maka akan muncul cahaya pada incubator, jika diperhatikan secara seksama cahaya tersebut ada yang redup dan ada yang sangat terang benderang. selanjutnya perhatikan hitungan atau ketukan atau apalah namanya itu, yang jelas seperti ini. sebelum cahaya itu terang benderang ada sekitar 3 kali cahaya tersebut redup sebelum akhirnya terang, nah loh.....(binggung) kalo binggung berarti kalian hampir paham. selajutnya input datanya bertepatan dengan perpindahan dari cahaya redup ke cahaya terang benderang, ulangi cara tersebut sampai level yang kalian inginkan (3/5, 4/5, 5/5). g'k selalu sukses tapi ane sering make cara ini sampai level 3/5. selebihnya tergantung hoki kalian masing-masing, hehehe....
  • Detak pada incubator : setelah egg diinputkan akan terdengar detak yang di keluarkan oleh incubator, dengarkan secara seksama pada detak tertentu inputkan datanya. kalo tidak salah urutan detaknya seperti ini detak ke 2,3,5,7,9, pada detak ke 2 inputkan datanya kemudian dengarkan kembali detaknya dan hitung lagi dari awal pada detak ke 3 inputkan lagi datanya dan seterusnya.
  • Bergantung penuh pada hoki : cara ini sangat mudah, tetapi butuh modal egg dan data yang lebih. setelah data dan egg dirasa cukup, langsung aja ke incubator terdekat dan inputkan eggnya. data diinputkan secara tidak beraturan (sak karepmu) dan lihat hasilnya. jika hokimu lagi bagus cara ini bisa tembus sampai 5/5 loh....

Kira-kira seperti itulah cara hatch yang ane tau, perlu kalian ingat tips diatas tidak 100% berhasil. disini ane hanya sekedar menuangkan tulisan saja, tips ini bisa kalian jadikan pengetahuan. bagi ane bermain game adalah menikmati prosesnya bukan hasilnya.
bagi pemain DMO ayo SEMANGAT !!!!!

No comments:

Post a Comment

Flag Counter

free counters

CBox

Blog Archive

Translator

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Flag counter

Widgeo

Animation